Jumat, 26 Februari 2021

Aku Ikut Lomba Membaca Puisi

Kemarin aku ikut lomba puisi. Guruku yang memintaku untuk ikutan. Awalnya aku ngga mau, tapi kata Mama, kalo guruku menyuruhku untuk ikutan tandanya guruku tau aku mampu.
Padahal aku belum pernah ikut lomba mewakili sekolah apalagi ini lombanya membaca puisi. Aku sama seklai ngga nyangka bakal dipilih untuk mewakili sekolah.

Ini pertama kalinya aku ikutan lomba membaca puisi. Sebenarnya aku malu tapi setelah coba membaca di depan guruku rasa maluku hilang. Puisi yang aku baca judulnya "Kita adalah Pemilik Sah Republik Ini" karya Taufik Ismail.

Kamis, 04 Juni 2020

Kucingku Boni dan Boni

Hai teman-temanku semua. Masih ingat kan sama aku?! Hari ini aku bakal ceritain kucingku yang  bernama Bona dan Boni.

Bona adalah sejenis kucing Anggora. Dan Boni adalah sejenis kucing kampung. Aku menemui mereka di rumah nenekku. Tapi kalo Bona sebenarnya kucing yang datang kerumah entah dari mana asalnya,udah diumumin tapi pada merasa ngga punya. Yaudah deh akhirnya omku yang ngerawat.


Setelah beberapa bulan kemudian aku minta kucingnya karena mereka so cute😻😻Pas perjalanan ke rumahku dengan mobil, mereka berdua ngeong-ngeong terus.

Sebelum sampai rumah aku mampir dulu ke toko hewan, buat beli peralatan mereka. yaitu pasir kucing, makanan, dan shampoo kucing.

Rabu, 01 April 2020

Review Komik Mak Irits Karya Mamahku

Assalamualaikum namaku Athifa biasa dipanggil Thifa. Aku akan menceritakan tentang komik Mak Irits. Komik Mak irits ini komiknya Mamahku loh, komiknya lucuuuu banget.


Penulisnya mamahku. Karena mamahku ngga bisa meggambar jadinya yang gambar di buku komik ini om ku deh. Sementara ayahku membuat karakter desain.


Senin, 30 Maret 2020

Waspada Corona (Covid 19) Sekolah Pindah ke Rumah

Assalamualaikum namaku Athifa biasa dipanggil Thifa. Hari ini aku akan menceritakan tentang libur sekolah dadakan karena virus Corona (cofid 19).

Liburan kali ini bukan liburan yang menyenangkan, tapi sebaliknya, libur yang menyedihkan. Pasti kalian juga gak suka kan? kalo liburannya disuruh mengisolasi diri di rumah, apalagi yang positief.  Di sekolahku sekarang liburnya diperpanjang sampai 13 April. Kalau kalian bagaimana?

Aku bosen banget di rumah terus. Setiap hari selalu ada tugas. Ada yang susah ada juga yang gampang. Ngga bisa main sama teman-teman karena mereka juga di rumah aja. Setiap hari paling cuma ngerjain tugas sama main di dalam ruangan/main hp.

Salah satu tugas sekolah, menggambar virus corona

Selasa, 07 Januari 2020

Senangnya Bermain Di Fun And Play Semarang, Ada Saljunya Lho!

Hai namaku Athifa Apsarini.

Kemarin saat liburan sekolah aku jalan-jalan ke Fun and Play di Jalan Pemuda Semarang. Di sana seru banget sampai-sampai aku hampir ngga mau pulang😅😅😅